Masa remaja adalah masa transisi dan secara psikologis sangat problematis, masa ini memungkinkan mereka berada dalm anomi (keadaan tanpa norma atau hukum), akibat kontradiksi norma maupu orientasi mendua. Dalam keadaan demikian, seringkali muncul perilaku menyimpang atau kecendrungan melakukan pelnggaran. kondisi ini juga memungkinkan mereka menjadi sasaran pengaruh media massa.
ORIENTASI MENDUA
Orientasi mendua adalah orientasi yang bertumpu pada hadapan orang tua, masyarakat dan bangsa yang sering bertentangan dengan keterikatan serta loyalitas terhadap peer (teman sebaya), apakah itu di lingkungan belajar ( sekolah ) atau di luar lingkungan belajar.
PERAN MEDIA MASSA
Ciri-ciri menyebabkan kecendrungan remaja melahap begitu saja arus informasi yang serasi dengan selera dan keinginan sebagai penapis informasi atau pemberi rekomendasi terhadap peasn-pesan yang di terima kini tidak berfungsi sebagai sediakala.
PERLU DIKEMBANGKAN :
Dari artikel terseut dapat disimpulkan bahwa masalh kepemudaan dapat di tinjau dari asumsi yaitu :
a. penghayatan mengenai proses perkembangan bukan sebagai suatu kontinum yang
sambung tetapi fragmentaris , terpecah-pecah , dan setiap fargmen mempunyai artinya
sendiri-sendiri.
b. posisi pemuda dalam arah kehidupan itu sendiri .tafsiran-tafsiarn klasik didasarkan
pada anggapan bahwa kehidupan mempunyai pola yang banyak sedikitnya.
2. Pemuda dan Indentitas
Pemuda adalah suatu generasi yang dipundaknya terbebani bermacam-macam harapan terutama dari generasi lainya.hal ini dapt dimengerti karena pemuda diharapkan sebagai generasi penerus, generasi yang harus mengisi dan melangsungkan estafet pembangunan secara terus menerus.
POTENSI-POTENSI PEMUDA
a. Idealis dan daya kritis : secara sosiologis generasi muda belum mapan dalam tatanan yang ada, maka ia dapat melihat kekurangan-kekurangan dalam tatanan dan secara wajar mampu mencari gagasan baru.
b. Dinamika dan Kreatifitas.
c. Keberanian mengabil resiko.
d. Optimis dan kegairahan semangat.
e. Sikap kemandirian dan disiplin murni.
f. Terdidik.
g. Keanekaragaman dalam persatuan dan kesatuan.
h. Patriotisme dan Nasionalisme.
i. Sikap Kesatria.
j. Kemampuan menguasai ilmu dan teknologi.
PERMASALAHAN GENERASI MUDA
a. Menurunnya jiwa Idealisme, Patriotisme, dan Nasionalisme di kalangan masyarakat.
b. Kekurangpastian yang dialami oleh generasi muda terhadap masa depannya.
c. Belum seimbangnya jumlah generasi muda dengan fasilitas pendidikan yang tersedia, baik formal ataupun nonformal.
d. Kurangnya lapangan kerja/ kesempatan kerja di kalangan generasi muda.
e. Kurangnya gizi yang dapat menghambat kecerdasan dan pertumbuhan badan di kalangan generasi muda.
f. Masih banyaknya perkawinan dibawah umur.
g. Pergaulan Bebas.
h. Meningkatnya kenakalan remaja.
i. Belum adanya peraturan yang menyangkut para generasi muda.
Rico Aditya Utama
27113612
1KB05
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Ada pepetah bilang "Berkomentarlah sebelum engkau dikomentarkan ..."
dan pesan dari gw ... Give Your Comment.
JANGAN berbau SARA, mengejek, arogansi, pornografi, apalagi berbau kecut-kecut gimana gitu ...*JANGAN !!!